INFOTORIAL

Kadis Persip Dumai Bagikan Cairan Antiseptik dan Disinfektan 

Kadispersip, Suriyanto memberi arahan kepada para pegawainya mengenai antisipasi penyebaran wabah Covid 19

DUMAI (Surya24.com) - Untuk mengantisipasi penyebaran Virus Corona atau Covid 19, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Kota Dumai, Suriyanto bagi-bagi cairan Antiseptik dan Disinfektan kepada para pegawainya. Selain itu, cairan itu juga dibagikan kepada beberapa Dinas dan juga beberapa orang yang membutuhkan cairan tersebut.

Pembagian cairan itu dibagikan di halaman kantor Persip jalan Tanjung Jati, Kelurahan Buluh Kasap Kecamatan Dumai Timur, Kota Dumai, Senin (30/3/2020). Suryanto mengingatkan agar tidak menganggap enteng virus ini, tapi jangan pula terlalu ketakutan.

" WHO belum menemukan obat dari virus ini, jadi kita harus waspada. Tapi bagaimanapun ada upaya kita bersama untuk melakukan pencegahan dimulai dari diri kita sendiri, rumah kita dan kantor ditempat kita bekerja. Saya sudah lama pakai cairan antiseptik atau disinfektan merek Rodalon ini. Awalnya saya pakai untuk membasmi hama di peternakan saya. Masih ada sisanya, bisalah saya bagi-bagi. Saat inipun cairan ini sudah susah ditemukan dipasaran, "terang Suriyanto.

Sebagaimana diketahui, kata Suriyanto, pada ilmu peternakan ada jamur, virus dan pungi, maka cairan ini yang digunakannya selama ini. Cairan yang disalurkan oleh Suriyanto ini dibagikan secara gratis. Ini Dia lakukan agar dapat membantu khususnya untuk pegawai di Dispersip. Karena saat ini cairan yang dijual dipasaran untuk 1/4 liter saja harganya mencapai 50 ribu perbotol. 

Kadispersip dan anggota foto bersama

" Saat ini ada juga warga kita pakai disinfektan buatan sendiri tapi mungkin agak gatal jika terkena pada kulit. Kita juga harus hati-hati menggunakan disinfektan yang buat sendiri, jangan sampai malah timbul penyakit lain, harus ada ahli dan takarannya juga harus disesuaikan. Tapi kalau Rodalon ini tidak ada efek sama sekali. Aman bagi kulit, lingkungan, dan baunya wangi. Ini sumbangan kecil yang dapat saya lakukan kepada pegawai di Perpustakaan dan Kearsipan serta kawan-kawan, "ujar Suriyanto.

Kadispersip berupaya agar virus ini tidak merebak kemana-mana, apalagi kepada pegawainya yang terpapar penyakit ini. Dia mengajak kepada pegawai dan warga Dumai agar memberi pemahaman kepada keluarga, lingkungan tempat tinggal dan lingkungan kantor dimana kita bekerja.

" Bahan kita ini cukup bagus, dikantor kita sediakan cairan ini pada aktifitas umum dan di beberapa ruangan. Saya harap jangan sampai keluarga di Persip ini ada yang terpapar penyakit ini. Covid 19 ini punya kekuatan yang tinggi, dia bisa hinggap kemana-mana. Obat atau Rodalon ini bisa untuk virus, pungi atau jamur, jika kita gunakan lalat juga tak mau hinggap. Kalau terkena makanan dan minuman tidak menimbulkan efek apapun. Cairan antiseptik dan disinfektan ini dari Jerman, sudah ada uji laboratoriumnya, "kata Suriyanto.

Suriyanto juga menyebutkan sangat bangga pada masyarakat Dumai yang sudah peduli untuk mengantisipasi dengan berbagai cara. Dia juga menganjurkan agar dua atau tiga hari sekali menyemprot ruangan di rumah maupun dikantor agar terhindar dari wabah ini.

" Terutama pegawai Dispersip, kalau bisa selimut dan sajadah di jemur diluar rumah. Jaga keluarga kita, sehingga kita kembali untuk berzikir dan berdoa kepada Allah. Dan jangan tinggalkan shalat lima waktu. Karena dengan melaksanakan shalat, tentu lima kali kita berwudhu ditambah lagi mandi minimal dua kali sehari sehingga penyakit atau virus ini insyaAllah tidak hinggap kepada kita. Kita jaga lingkungan tempat tinggal kita, karena virus ini bisa juga kemungkinan hinggap pada hewan seperti kelelawar dan pindah ke manusia. (Infotorial Dispersip Dumai)