Pemko Solok Bantu Korban Gempa di Pasaman dan Pasaman Barat

KOTA SOLOK (Surya24.com) - Pemerintah Kota Solok dibawah komando Wali Kota Solok H Zul Elfian Umar, SE, MM langsung mengantarkan bantuan logistik sebagai bentuk kepedulian terhadap korban terdampak gempa dan longsor yang melanda Kabupaten Pasaman dan Pasaman Barat pada Minggu (27/02/2022).

Rombongan saat memasuki wilayah Pemerintah Kabupaten Pasaman terbagi dalam 2 (dua) tim, yakni Tim 1 (satu) Wali Kota Solok melanjutkan perjalanan Simpang Empat guna menyerahkan bantuan ke Pemerintah Kabupaten Pasaman Barat. Bantuan diterima langsung oleh Bupati Pasaman Barat H Hamsuardi di Posko Utama Penanggulangan Bencana Gempa bertempat di Kantor Bupati Pasaman Barat.

Sedangkan tim 2 (dua) yang dikoordinir oleh Kepala Dinas Sosial Zufadli, SH, MP ditugaskan untuk mengantarkan bantuan ke Pemerintah Kabupaten Pasaman di Posko Penanggulangan Gempa di Kantor Camat Tigo Nagari, yang diterima langsung oleh Bupati Pasaman H Benny Utama.

Bantuan yang diberikan adalah makanan siap saji berupa rendang dan ayam balado, selimut, makanan anak, kasur, matras, tenda gulung, peralatan dapur, pop mie, air mineral, tenda keluarga dan besar, ditambah uang tunai dari Walikota Solok sebesar Rp 10 juta untuk masing-masing Kabupaten.

“Semoga bantuan yang kami berikan bisa bermanfaat dan meringankan beban saudara yang tertimpa bencana. Semoga saudara-saudara kita disana selalu dalam lindungan Allah, serta diberikan kekuatan dan kesabaran, Aamiin,” ungkapnya.(basa)