Ikuti Virtual Karate National Championship Jakarta Karate Open Festival

Tim Tako Dumai, Dojo Walikota Siapkan 19 Atlit

DUMAI (Surya24.com) - Perguruan Karate Tako Kota Dumai yang diketuai oleh Zulfitri Siregar.SH mengutus Tim Official Pelatih, Rolan.S dan Rafel Nedved Pintubatu akan mengikuti Virtual Karate National Championship Jakarta Open dan Festival IV 2021.

Virtual Karate National Championship Jakarta Open dan Festival IV tersebut akan dilaksanakan pada tanggal 13 hingga 14 Febuari 2021. Kali ini Tim Tako Kota Dumai-Dojo Walikota menyiapkan 19 orang atlit handal dibawah bimbingan pelatih Pandapotan.

Humas Tako Dumai, Ridwan Safri menyebutkan Tim Tako Dumai akan mengikuti kelas usia Pradini, Pra pemula, Junior (Kategori Kata Perorangan) baik Open maupun Festival.

“Kita sangat serius mengikuti ajang bergengsi Virtual Karate National Championship Jakarta Open dan Festival IV 2021 tersebut. Maka dari itu Tim Tako Dumai-Dojo Walikota dibawah kepemimpinan ZulFitri Siregar.SH melakukan persiapan yang matang,” kata Humas Tako Dumai, Ridwan Safri, Senin (1/2/2021) kepada Surya24.com.

Ketua Umum Pengcab Tako Dumai, Zulfitri Siregar.SH juga mengatakan dalam situasi Pandemi Covid-19 tidak mengurangi semangat para atlit untuk mengikuti kejuaraan meskipun secara virtual.

" Itu malah membuat kita tidak berputus asa dalam mengikuti ajang bergengsi tersebut, pematangan telah dilakukan dalam TC selama satu bulan lebih. Kita sangat berharap Tim Tako Dumai bisa mendapatkan prestasi dalam Virtual Karate National Championship Jakarta Open dan Festival IV 2021 tersebut. Maka dari itu kita juga memerlukan dukungan dari berbagai pihak agar semangat para atlit lebih meningkat lagi,” pungkasnya. (zul)