Polsek Sungai Sembilan Berbagi Sembako kepada Sopir Tangki

DUMAI (Surya24.com) - Polsek Sungai Sembian jajaran Polres Dumai melaksanakan kegiatan bakti sosial bagi-bagi sembako kepada masyarakat khususnya supir tanki pasca naiknya harga Bahan Bakar Minyak (BBM) yang saat ini masih tahap penyesuaian.

Sasaran kegiatan bakti sosial bagi-bagi sembako yang dilaksanakan oleh Polsek Sungai Sembilan dan jajarannya adalah para supir tangki yang sedang melintas di daerah Sungai Sembilan.

Sasaran kepada para supir tangki ini dilakukan karena mereka yang paling tinggi angka mengunakan Bahan Bakar Minyak (BBM) saat melakukan pekerjaan.

Polsek Sungai Sembilan berharap agar masyarakat tetap bersemangat dalam melaksanakan pekerjaannya walaupun harga BBM saat ini telah naik.

"Kegiatan bakti sosial yang sedang kita laksanakan berbagi sembako kepada para supir tangki dan pengguna jalan lainnya. Ini kita lakukan untuk mensuport dan memberi semangat kepada mereka. Saat ini kita dalam tahap penyesuaian harga BBM yang baru," ungkap Kapolsek Sungai Sembilan IPTU Bonardo Purba, S.H, Rabu (07/09/2022).

Pembagian paket sembako itu sebanyak 20 paket yang berisi Beras, Minyak Goreng, Indomie, Gula, Kopi dan Teh. Dalam pelaksanaan kegiatan bakti sosial berbagi sembako tersebut hadir langsung Kapolsek Sungai Sembilan IPTU Bonardo Purba, SH didampingi Kanit Reskrim Polsek Sungai Sembilan dan jajaran Polres Dumai, yang berlokasi di simpang Parit Kitang Jalan Raya Sungai Sembilan Kelurahan Lubuk Gaung Kota Dumai.(zul)