PMSTI Mandau Bantu Warga Terdampak Covid-19, Bagi Beras dan Mie Instan

DURI (Surya24.com) — Dampak mewabahnya penularan Covid-19, membuat masyarakat semakin merasakan kesulitan dalam hal ekonomi, apalagi dalam membutuhi kebutuhan mendasar berupa sembako yang kesehariannya sangat dibutuhkan.
Saat ini terlihat bantuan demi bantuan dari Pemerintah maupun dari berbagai kelompok, yang peduli pada Masyarakat yang terdampak langsung.

Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Mandau, pada saat ini juga ambil bagian dalam membagi rasa empati pada masyarakat terdampak pendemi Virus Corona.
Bantuan Sosial berupa beras direncanakan akan dibagikan pada warga yang mengalami kesusahan, untuk Wilayah Kecamatan Mandau dan Kecamatan Bahtin Solapan.

Rabu, 29 April 2020. Ketua PSMTI Mandau, Hendrik Along beserta jajaran, saat menyerahkan bantuan Sosial secara simbolis di halaman Kantor Camat Mandau menuturkan, pemberian bantuan ini atas dukungan Masyarakat Tianghoa yang ikhlas bersama merogoh kocek, untuk membantu warga yang merasakan kesulitan saat ini.
Bantuan ini akan menyebar di 9 Kelurahan dan Desa, dengan kemampuan 20 KK untuk setiap Kelurahan/Desa.
“totalnya akan ada 900 paket beras dan Mie Instan, untuk sedikit meringankan masyarakat yang betul betul membutuhkan uluran tangan,” terang Along.

“Diharapkan dengan adanya bantuan bantuan yang ada, membuat Warga dapat terbantu, dalam mematuhi himbaun pemerintah, untuk menjaga diri, keluarga, dalam mendukung  pemutusan penularan mata rantai Pendemi Corona ini,” pungkas Along. (leo)