Objek Wisata Batu Enam Lokasi Bersantai Bersama Keluarga.

Lokasi tempat bersantai Batu Enam Bagansiapiapi

Bagansiapiapi (Surya24.com) - Dibangun di area bibir Sungai Rokan objek wisata Batu Enam Bagansiapiapi Kabupaten Rokan Hilir dengan konsep memadukan antara pusat pemerintahan dan kawasan wisata 

Patung elang mencekam ikan melambangkan kekayaan hasil laut tampak berdiri tegap di depan kantor Bupati Rokan Hilir yang dikenal sebagai kantor bupati termegah di Indonesia.

Dengan keindahan Lokasi wisata disepanjang kawasan bibir Sungai Rokan dibangun sarana bersantai seperti kafe, taman bermain, patung-patung binatang harimau, buaya, rusa, gajah dan lainnya.

Pengunjung di lokasi ini biasanya menikmati suasana damai melihat hamparan Sungai Rokan dengan pemandangan hutan rawa di belakang sungai bersama keluarga, rekan dan pasangan.

"Lokasi ini ramai ketika hari libur banyak pengunjung baik dari Bagansiapiapi maupun di luar menikmati suasana sederhana berkumpul bersama sanak saudara, teman, pasangan," Ucap Andi (18) pengunjung wisata Batu Enam saat dimintai komentarnya, Selasa (24/11/2020). (Suhend/HY)