Sempena 27 Ramadhan 1443 H

Tahun Ini Ada Festival Keindahan Lampu Colok di Rohil

ROHIL (Surya24.com) - Semarak Ramadhan dalam melestarikan Budaya Melayu Rokan Hilir Tahun 2022 ini akan digelar Festival Keindahan Lampu Colok malam 27 Ramadhan.

Festival Keindahan Lampu Colok 27 Ramadhan 1443 di laksanakan oleh masing-masing  Kecamatan. Hal ini diungkapkan Wakil Bupati Rohil H Sulaiman SS MH, Sabtu (16/4/2022) di Bagansiapiapi.

" Benar sudah dua tahun tidak dilaksanakan karena covid 19, Ramadhan Tahun1443 Hijriah 2022 ini festival keindahan lampu colok malam 27 Ramadhan dilaksanakan masing-masing Kecamatan. Bapak Bupati Afrizal Sintong dan saya atas nama Pemkab berharap tradisi budaya Melayu turun-temurun ini dapat di jaga dan dilestarikan, "harap Wakil Bupati Rohil ini.

" Pemkab mensupport festival keindahan lampu colok ini di setiap Kecamatan, ada tim penilaian untuk Kelurahan dan Kepenghuluan. Masing-masing Kecamatan sudah dibentuk Kepanitiaan dan tim penilai, pemenangnya  mendapat hadiah berupa uang pembinaan, piala tetap, piala bergilir dan piagam. Namun kiranya agar tetap menjaga protokol kesehatan, " ajak Wakil Bupati Rohil, H Sulaiman.

Bagansiapiapi ibu kota Kecamatan Bangko Ibu Kota Rokan Hilir sebagai pusat pemerintahan tentunya berharap festival keindahan lampu colok ini semarak.

Hal ini disebutkan Plt Camat Bangko Aspri Mulya S.STP.Msi, Sabtu (16/4/2022) kepada reporter media ini. " Untuk Kecamatan Bangko kami mengambil Tema Kecamatan Bangko Toang (terang). Kami menghimbau bagi yang mau mendaftar sebagai peserta, pendaftaran sudah dibuka dari 14 April 2022 sampai 22 April 2022 mendatang, " ucap Aspri Mulia.

Untuk Festival keindahan lampo colok telah ditunjuk Despri Purba.S.STP sebagai Ketua Panitia dan Sekretaris Syafrizal Spd, " sebut Plt Camat Bangko ini.

Aspri Mulia S.STP.Msi berharap Kelurahan dan Kepenghuluan kiranya mendaftarkan sebagai peserta festival ini. " Untuk melestarikan tradisi sekaligus memeriahkan dan menyemarakan malam 27 Ramadhan ibu kota Kabupaten Rokan Hilir, " ajaknya.

Festival keindahan lampu colok sudah 2 kali Ramadhan tidak diadakan (atau selama 2 tahun ini) akibat imbas dari pandemi covid 19. Saat ini warga Rohil berharap kondisi kembali normal dan tentunya dapat pula melestarikan tradisi budaya lokal turun temurun tersebut. (Sultan)