Ini Resep Brownies Gulung Panggang Isi Pisang Karamel, Lembut dan Empuk

(Dok. Sajian Sedap)

JAKARTA (Surya24.com) - Konsistensi brownies yang empuk, lembut, dan tidak mudah hancur saat dibentuk adalah kunci utama bila ingin membuat brownies gulung.

Brownies gulung kerap nampak lebih menarik karena kue digulung rapi dengan tambahan isian. Kamu dapat memadukan brownies gulung dengan isian berupa krim, selai, cokelat leleh, dan isian seperti pisang karamel.

Melansir kompas.com, sajian brownies gulung isi pisang karamel bisa jadi ide kue untuk disantap bersama keluarga sebagai dessert.

Bahan brownies gulung isi pisang karamel:

5 butir telur ayam

200 gram gula pasir

1/2 sendok teh garam

20 gram cake emulsifier

1/2 sendok teh vanili bubuk

200 gram tepung terigu protein sedang

100 gram cokelat bubuk

1 1/2 sendok teh baking powder

100 mililiter minyak sayur

100 gram dark chocolate (lelehkan)

Bahan isian:

200 gram pisang (potong kotak)

200 gram gula pasir

50 mililiter air bersih

10 mililiter air lemon/ cuka

Cara membuat adonan dasar brownies:

1. Kocok gelur, gula, garam, cake emulsifier, dan vanili bubuk hingga mengembang dan kental. Kemudian masukkan tepung, cokelat bubuk, dan baking powder sedikit demi sedikit sembari diaduk menggunakan spatula.

2. Masukkan minyak sayur dan dark chocolate, lalu aduk kembali menggunakan spatula hingga rata.

3. Tuang adonan ke dalan loyang yang sudah diolesi mentega dan dilapisi kertas roti, lalu panggang hingga brownies matang. Brownies siap digulung dengan isian.

Cara membuat brownies gulung isi pisang karamel:

1. Tuang gula pasir ke dalam wajan anti lengket lalu masak menggunakan api kecil. Jangan diaduk dan biarkan hingga gula meleleh sempurna.

2. Masukkan air dan masak lagi karamel dengan cara wajan digoyangkan. Kemudian tambahkan air lemon dan goyang kembali wajan berisi lelehan gula hingga tercampur dan berubah warna menjadi kecoklatan.

3. Angkat karamel dan campur dengan pisang yang sudah dipotong-potong. Olesi pisang karamel ke atas borwnies yang sudah didinginkan, lalu gulung brownies dan sajikan.***