Disnaker Rohil Minta PT. PHR Utamakan Putra Daerah

ROHIL (Surya24.com) - Pelaksana Tugas Kepala Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Rokan Hilir nenemui dan beraudensi dengan PT. PHR (Pertamina Hulu Rokan) dan sub subcontractor dari PT. PHE dan beberapa Ormas yang ada di Rokan Hilir. Pertemuan ini digelar di sebuah Hotel di Ujungtanjung, Rabu (30/11/2022).

Plt Kepala Dinas Tenaga Kerja Rohil,Asrul S.Sos kembali neminta pihak PT. Pertamina Hulu Rokan mempekerjakan anak daerah atau tempatan Rohil.

Dengan demikian meburut Asrul sehingga anak negeri tidak jadi penonton di negerinya sendiri dan dapat kesenpatan kerja.

"Kami kembali neninta PT. PHR dan semua perusahaan di Rohil, memprioritaskan untuk mempekerjakan anak anak daerah," Pinta Asrul S. Sos.

"Juga meminta semua perusahaan di Rohil, untuk memberikan pelatihan dan keterampilan membawa alat berat dan sebagainya, " Sebut Plt Kadis Disnaker Rohil ini.

Didepan sejumlah Organisasi dan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) yang hadir, Plt Disnaker Rohil menghimbau agar saling bekerjasama memperjuangkan nasib anak daerah mendukung visi dan misi pemerintah Kabupaten Rokan Hilir.

"Mari bersama-sama meningkatkan, menguatkan visi,misi Bupati Rohil untuk kesempatan kerja bagi anak- anak Rohil bekerja di negerinya sendiri merasakan hasil sumber daya alamnya, " Sebut Asrul.

Hal ini menurut Asrul sering di ungkapkan Bupati Rohil dan seringkali mengingatkan pihak perusahaan.

Sementara Ketua Lembaga Adat Melayu Rohil (LAMR) Datuk Juprijan saat pertemuan ini turut meminta semua perusahaan berdomisili di Rohil untuk memperhatikan nasib anak daerah yang ingin bekerja di perusahaan di daerahnya.

"Kami dari LAMR juga meminta semua perusahaan di Rohil memprioritaskan putra daerah saat rekrutman tenaga kerja,karena negeri yang punya sumber daya alam, tapi hanya sebagai penonton di negerinya sendiri," Sebut Datuk Juprijan. (hy)