Diduga PT Indopalm Salahgunakan Peruntukan BBM Industri

DUMAI (Surya24.com) - PT Pacific Indopalm Industries (PII) Lubuk Gaung Dumai diduga melakukan kecurangan dalam penggunaan minyak BBM jenis solar yang diorder dari Depot minyak Pertamina berskala besar.

Berawal informasi dari sumber terpercaya yang mengaku mantan pekerja di PT (PII) itu mengatakan bahwasanya pihak PT Pacific Indopalm Industries Lubuk Gaung Dumai itu telah menggunakan minyak BBM sejenis solar yang biasa nya di order dari Depot Pengepul minyak Pertamina Dumai yang seharusnya minyak tersebut digunakan untuk industri malah digunakan untuk mengisi minyak tangki kendaraan mobil berskala besar.

"Setahu saya PT PII selama saya bekerja disana melihat mobil tangki berskala besar milik PT PII dan jumlah lumayan banyak. Mereka selalu mengisi kan minyak untuk tangki mobil nya itu dari minyak yang sudah di order mereka dari Depot pertamina untuk ke kebun," sebutnya.

Atas informasi tersebut pihak media mencoba untuk menghubungi Humas PT Pacific Indopalm Industries dengan mengajukan konfirmasi melalui WhatsApp nya pada tanggal 25 Januari 2023, namun tidak dijawab.

Pihak Humas PT PII enggan memberikan penjelasan dan terkesan ada yang di tutupi tentang dugaan tersebut.(tim)