H Yan Faisal Tokoh Pers Rohil Jabat Sektretaris II DMDI RIau

Tokoh Pers Rokan Hilir H Yan Faisal jabat Sekretaris ll DMDI Provinsi Riau usai dikukuhkan

Ragansiapiapi (Surya24.com) - Pelantikan kepengurusan Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI) Riau secara resmi dilaksanakan hari ini Kamis (27/2/2020) di Balai Serindit Gedung Daerah yang dipimpin langsung Presiden DMDI Tan Seri Ali Muhammad Rustam disaksikan Gubernur Riau H Syamsuar selaku Dewan Pembina.

Ketua Umum DMDI Provinsi Riau Datuk Ir Ajis bin Manap didampingi Sekretaris ll DMDI Riau H Yan Faisal yang juga Tokoh Pers di Kabupaten Rokan Hilir saat dikonfirmasi melalui selulernya menyebutkan sesuai dengan tema dalam mewujudkan ekonomi masyarakat ialah dengan fokus menjalankan agenda yang ada dalam organisasi.

"DMDI ini bertujuan untuk mempererat hubungan tali silahturahmi antara Suku Melayu dan Umat Islam di seluruh dunia," Ucap Sekretaris ll DMDI Provinsi Riau H Yan Faisal yang juga Wartawan Senior di negeri seribu kubah Rokan Hilir ini kepada Surya24.Com.

H Yan Faisal memaparkan dengan adanya DMDI Riau ini juga dapat dapat mengangkat perekonomian sekaligus membawa Riau lebih maju," Dalam mengerakan organisasi ini, DMDI ingin membentuk organisasi yang mandiri dibidang ekonomi yang bertujuan membantu perekonomian masyarakat, DMDI telah mendirikan perusahaan kecil Minyak Serai Wangi (Mesra Oil) yang ada di Riau diantaranya Bengkalis, Pelalawan,Siak dan Rokan Hulu,"ujar Wartawan Senior Rokan Hilir ini.

Dikatakannya lagi untuk kedepannya, DMDI sudah merencanakan akan menanam tanaman serai wangi seluas 1.000 hektare di Riau untuk di olah menjadi minyak serai wangi," Insyaallah jika ini terwujud, Riau akan akan menjadi penghasil minyak serai terbesar di Indonesia dan DMDI Riau siap membantu Pemerintah Provinsi Riau dan masyarakat," Tuturnya.

Adapun Pengurus DMDI Riau yang dilantik hari ini dikatakannya berjumlah 73 orang," Alhamdulilah acara pelantikan yang dilaksanakan di Pekanbaru ini berjalan lancar dan program-program DMDI didukung oleh bapak Gubernur Riau dalam upaya membantu Pemprov mewujudkan ekonomi kerakyatan" Ucap Suami Hj Nenny Chairani ini.(Suhendra)