Wakil Ketua DPRD Bengkalis Goro Bersama Warga Kelurahan Air Jamban

Mandau (Surya24.com) - Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bengkalis Syaiful Ardi bersama Camat Mandau Riki Rihardi dan Lurah Air Jamban, serta warga RT dan RW 20 Kelurahan Air Jamban Mandau mengikuti Gotong Royong (Goro) menormalisasi drainase, Minggu (27/3/22).

Dua unit Alat berat diturunkan untuk normalisasi parit di lingkungan RW 20. Menurut Syaiful Ardi, kebersihan drainase mesti dijaga secara bersama-sama untuk antisipasi jika terjadi banjir, hujan deras beberapa waktu lalu berdampak parah bagi masyarakat di Kelurahan Air Jamban, Kecamatan Mandau, Bengkalis.

"Menjaga kebersihan drainase ini bukan hanya tanggung jawab pemerintah, tapi tanggung jawab kita bersama. Kita tidak bisa menyalahkan siapa pun dalam bencana banjir ini. Cuma kita harus bersama-sama mencarikan solusinya dan kesadaran masyarakat sangat diperlukan dalam mengatasi bencana banjir ini," ungkapnya.

"Gotong royong mampu meningkatkan tali persaudaraan dan kebersamaan antar warga. Kami menghimbau agar masyarakat memiliki kesadaran untuk tidak membuang sampah ke setiap parit yang ada di Kecamatan Mandau, khususnya Kelurahan Air Jamban. Dikarenakan jika masyarakat terus membuang sampah, efek yang ditimbulkan setelahnya akan lebih parah daripada yang terjadi sebelumnya. Mari buang sampah pada tempatnya," ajak Syaiful Ardi.

Terlihat hadir juga Camat Mandau Riki Rihardi didampingi Kasi PMD Muhammad Faizal, Kasi Tapem Rudi Hartono, Danramil Mandau Kapten Arh Jemirianto, Lurah Air Jamban Rahmadhani, Ketua Karang Taruna Mandau Robby Ardi, BPBD Kecamatan Mandau, Babinsa Kecamatan Mandau, Ketua RT dan RW 20 Air Jamban, serta masyarakat setempat.(andi)