Sofyan Dukung Target Bupati Rampungkan Jalan Lingkar di Bantan

BANTAN (Surya24.com) - Empat Anggota DPRD Kabupaten Bengkalis Dapil I mengikuti Safari Ramadhan yang diselenggarakan Pemerintah Kabupaten Bengkalis di Masjid Al-Ulya Jalan Gajah Mada Dusun Belas Bantan Tengah Kecamatan Bantan, Senin (11/04/2022).

Bupati Bengkalis Kasmarni dalam sambutannya menjelaskan beberapa Pembangunan strategis yang berada di Kecamatan Bantan, terutama peningkatan Jalan Muntai-Pambang, Jalan Pambang-Teluk Lancar, Jalan Bantan Air-Bantan Timur. Kemudian Jalan Pambang Baru-Pambang Pesisir lalu termasuk pembangunan turap beton Jalan Sutomo Desa Bantan Tengah.

"Khusus jalan lingkar di Kecamatan Bantan target kami tahun 2024 akan tuntas dan rampung mengingat APBD terbatas dan akan dilakukan secara bertahap," tambahnya.

Di kesempatan yang sama Wakil Ketua DPRD Sofyan sangat mengapresiasi kegiatan Safari Ramadhan yang diselenggarakan Pemerintah Kabupaten Bengkalis di Masjid Al-Ulya Jalan Gajah Mada Dusun Belas Bantan Tengah.

"Safari Ramadhan ini dimanfaatkan sebagai sarana untuk bersilaturahmi dengan masyarakat khususnya di Dusun Belas Bantan Tengah ini sehingga dapat terjalin keakraban antara pemerintah, ulama dan masyarakat. Pada kesempatan ini juga Bupati Bengkalis telah menyampaikan beberapa pembangunan strategis di ke Kecamatan Bantan. Semoga Allah SWT memberikan hidayah-nya dan keberkahan kepada kita semua," tutupnya.

Hadir dalam acara safari, Wakil Bupati Bengkalis H. Bagus Santoso, Anggota DPRD Bengkalis Zamzami, dr. Morison Bationg Sihite, dan Askori, Ketua Pengadilan Negeri Bengkalis Soni Nugraha, Sekretaris Daerah H. Bustami HY, Ketua TP-PKK Kabupaten Bengkalis Siti Aisyah, Kepala Perangkat Daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkalis.

Acara dilanjutkan dengan penyerahan bantuan barang dari CSR Bank Riau Kepri untuk masjid, santunan untuk anak yatim dan kaum dhuafa, bantuan sembako dari Dinas Sosial Kabupaten Bengkalis, dan menyalurkan zakat konsumtif dari Baznas Kabupaten Bengkalis untuk Mustahik di Kecamatan Bantan, serta penyerahan Al-Qur'an dari Pemuda Pancasila Kabupaten Bengkalis.(DPRD Bengkalis)