Apical Kembali Lakukan Perawatan Jembatan Sungai Mesjid

DUMAI (Surya24.com) - Jembatan Sungai Mesjid merupakan penghubung satu satunya lewat jalan darat dari Kecamatan Dumai Barat ke Kecamatan Sungai Sembilan. Saat ini kondisi jembatan ini sangat memprihatinkan dan perlu segera penanganan dari pemerintah Provinsi Riau dalam hal ini Dinas PUPR Provinsi Riau.

Dikarenakan belum adanya perbaikan dari pemerintah Provinsi Riau, untuk itu Apical Dumai melakukan upaya dengan melapisi jalan berlobang dengan plat besi pada jembatan tersebut.

Jembatan ini sering dilalui truk bertonase besar. Dikhawatirkan truk-truk pengangkut sawit atau CPO yang setiap hari berlalu lalang akan berdampak pada ketahanan jembatan dan sewaktu- waktu bisa ambruk.

Jika jembatan ini putus, maka area Kecamatan Sungai Sembilan menjadi terisolasi lewat jalan darat dan akan berdampak besar khususnya kepada kegiatan industri di kawasan Sungai Sembilan.

"Apical Dumai sudah beberapa kali melakukan perawatan tetapi saat ini kerusakan semakin parah mengingat jumlah truk yang melewati jembatan semakin banyak dan kemungkinan juga karena faktor usia jembatan tersebut,” kata Kamero Humas PT Apical Dumai, Kamis (14/4/2022).

Selain kondisi jembatan juga kondisi jalan di sepanjang Jalan Raya Lubuk Gaung sampai ke Purnama sudah banyak yang rusak di beberapa titik sehingga membuat ketidaknyamanan pengguna jalan dan berpotensi terjadinya kecelakaan lalu lintas.

" Untuk itu kami dari PT Sari Dumai Sejati (PT. SDS) Apical Group berinisiatif memasang plat baja untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, "kata Kamero.

Jembatan Sungai Mesjid satu satunya akses jalan darat yang menghubungkan dua Kecamatan yaitu Kecamatan Dumai Barat dan Kecamatan Sungai Sembilan ini. Jembatan ini dilalui mobil-mobil pengangkut minyak mentah dan mobil pengangkut barang lainnya.(rls Apical)