Dukung Penuh Upaya Pemkab Kampar Pencegah Covid-19

PT.Tasma Puja Bantu Sembako Empat Desa Kec.Kampar

Humas PT Tasma puja berikan Sembako kepada Empat Kepala Desa Se Kecamatn Kampar

KAMPAR (Surya24.Com) - Mendukung penuh upaya pemerintah daerah guna mencegah dan penangani penyebaran virus Covid -19 di Kab.Kampar .

PT Tasma Puja kembali menggelar kegiatan sosial dengan melakukan pemberian sembako kepada Lima desa diwilayah kerjanya.

Kegiatan kali ini digelar di Desa Padang Mutung kecamatan Kampar,Kamis (30/4/2020). 

Pembagian sembako oleh PT Tasma Puja dihadiri Manager Dedi H Siregar yang wakili oleh Humas Kebun Sungai Kuamang Eko Saputra.

Menurut Eko, bantuan  yang  sudah disiapkan melalui CSR ini merupakan bentuk kepedulian  Tasma Puja untuk membantu Desa-Desa dalam menghadapi pandemi Covid -19.

Adapun program Tasma puja Peduli kali ini penyaluran bantuan sembako yang diberikan berupa beras,gula,minyak goreng.Ujar Eko. 

Kepala Desa Pulua Tinggi M Yasir mengapresiasi kegiatan ini, diharapkan bantuan ini bermanfaat dalam menghadapi pandemi Covid-19, semoga pandemi ini segera berakhir.

‘’Dampak penyebaran virus Corona atau COVID-19 saat ini memang menjadi momok bagi masyarakat.Semua aktifitas perekonomian menjadi terkendala karena anjuran dirumah aja sehingga perekonomian masyarakat menjadi lumpuh..

PT.Tasma Puja yang termasuk Beroperasi di wilayah Desa Pulau Tingi,Desa Koto Tibun,Padang Mutung,Rumbio dan Pulau Sarak.Berusaha untuk membantu meringankan beban warga dengan memberi bantuan sembako,’’ jelasnya Yasir.

Maneger Kebun Sungai Kuamang Dedi H Diregar melalui Humas Kebun. usai menyerahkan bantuan tersebut mengatakan,bahwa bantuan yang diberikan sebagai wujud kepedulian perusahaan kepada masyarakat sekitar  Perusahaan yang terkena dampak pandemic Covid-19 dan mendukung penuh upaya pemerintah daerah guna mencegah dan penangani penyebaran virus Covid -19 diKab Kampar

"Bantuan ini sudah kita siapkan melalui CSR sebagai bentuk tanggung jawab perusahaan membantu pemerintah Desa," katanya.Humas Kebun Eko Saputra.(hasbi)