Tiga Unit Rumah Terbakar

Kelurahan Bagan Timur Siapkan Posko Bantuan Untuk Korban

Kondisi tiga unit rumah yang terbakar

Bagansiapiapi (Surya24.com) - Tiga unit rumah hangus terbakar di Gang Bersama RT 14 RW 04 Kelurahan Bagan Timur Kecamatan Bangko Kabupaten Rokan Hilir, Sabtu (10/10/2020) sore kemarin di duga karena korsleting listrik.

Api berasal dari rumah  milik Gunawan (48) dan merambat menghanguskan rumah tetangganya milik Rosi (37) dan Adi Winata (44).

Sijago merah berhasil dipadamkan setelah 2 unit mobil Damkar, 2 mesin dari team pemadam kebakaran Tionghoa, 2 unit mesin mini streker  Polsek Bangko dan Koramil Bangko bersama warga setempat bertungkus lumus memadamkan kobaran api. 

Hal ini disampaikan Lurah Bagan Timur Emma SE, Senin (12/10/2020) mengatakan dalam kejadian tersebut,  2 unit mobil dan 1 unit motor milik korban hangus terbakar.

Kelurahan Bagan Timur yang dipimpin Emma SE sebelumnya juga sudah mendatangi korban bersama Sekdakab Rohil, Camat Bangko, Pihak Dinas Sosial dan BAZNAS Rohil menyerahkan bantuan baik berupa uang tunai, bahan sembako, alat dapur dan lainnya.

Bu Lurah Bagan Timur mengatakan pemerintah kelurahannya juga membuat posko bantuan korban kebakaran tersebut di Kantor Kelurahan Bagan Timur dan di Pos RT 14 untuk menerima sumbangsih dari masyarakat yang selanjutnya bantuan tersebut akan disumbangkan langsung kepada para korban.

"Dalam peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa sedangkan kerugian materi di perkirakan lebih kurang berjumlah Rp.800.000.000 rupiah." Ucap Lurah Emma.

Berdasarkan keterangan saksi korban diterangkannya, kebakaran terjadi karena tegangan listrik yang berasal dari colokan kipas angin yang berada di dinding kamar mengalami konsleting listrik dan menimbulkan percikan api.

"Team pemadam dan warga dalam kejadian itu berusaha keras padamkan api yang semakin membesar karena angin yang pada saat itu cukup kencang, akhirnya api dapat dipadamkan dan korban berhasil menyelamat diri dari rumahnya." Terang Bu Lurah ini. (Suhend/HY)