Kebakaran Menghanguskan Dua Rumah di Jalan Al Waris Masih Diselidiki

ROHIL (Surya24.com) - Kebakaran yang menghanguskan dua unit rumah semi permanen di Jalan Al Waris RT 013 /RW 04 Kelurahan Bagan Barat Bagansiapiapi Rohil, Jumat (27/5/2022) Jam 10.00 WIB kemaren hingga Sabtu (28/5/2022) masih dalam penyelidikan Polsek Bangko.

Api menghanguskan rumah milik Panjaitan (69) dan Sihombing (48) dan dua rumah lainya terpaksa dirusak menjaga agar api tidak melalap bangunan lain di sekitarnya. Begitu melihat kobaran api dan asap tinggi membubung, warga berhamburan berupaya memadamkan api dengan peralatan seadanya.

Kapolres Rohil AKBP Nurhadi Ismanto SH.SIK melalui Kapolerk Bangko AKP Dedi Susanto SH, Sabtu (28/5/2022)  membenarkan pihaknya telah melakukan penyelidikan dan mengamankan lokasi kebakaran.

" Polsek Bangko turut berada di lokasi kebakaran bersama masyarakat saat kebakaran bertungkus-lumus berjibaku ikut memadamkan api. Asal api masih dalam penyelidikan, total kerugian belum dapat kita rinci namun dalam musibah tersebut tidak ada korban jiwa,"sebut Kapolsek Bangko ini.

Sementara itu Plt Camat Bangko Aspri Mulua terpisah menyebutkan pihak Kecamatan bersama Lurah Bagan Barat sudah turun kelokasi kebakaran tersebut.

" Korban kebakaran saat ini ditampung pihak keluarganya, kita prihatin karena korban kehilangan tempat tinggal, butuh perhatian dan bantuan,"terangnya. (Yan)