Sekda Dumai Resmi Melantik Pengurus IMKD Pekanbaru Periode 2022-2023

DUMAI (Surya24.com) - Pengurus Ikatan Mahasiswa Kota Dumai (IMKD) Pekanbaru, Periode 2022-2023, resmi dilantik oleh Sekertaris Daerah (Sekda) Kota Dumai, H.Indra Gunawan, Minggu (07/08/2022), di Pondopo Sri Bunga Tanjung, Kota Dumai.

Kegiatan Pengukuhan Ikatan Mahasiswa Kota Dumai yang berjalan dengan sukses itu, selain dihadiri Sekertaris Daerah Kota Dumai H.Indra Gunawan pada kesempatan itu juga turut hadir para senior Ketua IMKD Pekanbaru Riau, Ketua Organisasi Mahasiswa se Kota Dumai, para tokoh masyarakat dan para orang tua mahasiswa serta kedinasan di lingkungan Pemerintah Kota Dumai, TNI dan Polri di Kota Dumai.

Dalam acara pelantikan itu Ketua IKMD yang baru Rio Arif Mullah menyambut bendera Petaka IMKD yang diserahkan Ketua IMKD sebelumnya. Ia berharap agar kedepannya bisa membawa IMKD lebih baik dan mengharumkan nama Organisasi tersebut berjalan sesuai dengan ADRT IMKD.

Ketua Ikatan Mahasiswa Kota Dumai yang baru, Rio Arif Mullah kelahiran Dumai, 29 September 2001, kuliah di UIN SUSKA Riau Jurusan Hukum Tata Negara. Anak dari Sofyan Buchari ini selalu menunjukkan prilaku positif dalam lingkungan kemahasiswaan dan dalam bergaul sehari hari nya bersama teman temannya. Dia selalu cepat tangap dan respon kepada teman temannya di kalangan mahasiswa baik pun di lingkungan tempat tinggalnya.

Usai acara tersebut Rio Arif Mullah menyebutkan langkah awal IMKD akan mempererat silaturahmi dengan mahasiswa asal Dumai di Pekanbaru dan juga melaksanakan kegiatan untuk lingkungan yang bisa membawa hal yang positif.

" Allhamdulilah pelantikan Ikatan Mahasiswa Kota Dumai yang baru ini akan memperat silaturahmi peguyuban mahasiswa Dumai di Pekanbaru. Kita akan melaksanakan kegiatan seperti buku buku karya dari mahasiswa yang bermanfaat untuk setiap pengguna atau pembaca," ungkap Ketua IMKD Rio Arif Mullah usai pelantikan.

Sementara itu, H.Indra Gunawan selaku Sekda Dumai pada saat itu mengatakan menyambut dan mendukung penuh mahasiswa-mahasiswi di Kota Dumai baik pun anak Dumai yang sedang berkuliah di luar Dumai.

" Kita berharap Ikatan Mahasiswa Kota Dumai selalu menunjukan aksistensinya, cara berfikir yang maju dan positif untuk masa depan yang baik. Pemerintah kota Dumai menyambut adek-adek mahasiswa di Dumai mau pun anak Dumai yang kuliah di luar Dumai. Semoga selalu berinspirasi mengeluarkan ide-ide yang cermerlang dan positif, "ungkap Sekda Kota Dumai itu.

Ditambahkan H.Indra Gunawan bahwa Pemko Dumai akan mendukung atau mensuport IMKD dalam setiap kegiatan untuk membawa anak muda di Dumai ini bisa lebih cermerlang pola fikirnya untuk masa depan yang cerah. Tidak itu saja, Sekda Kota Dumai juga berharap IMKD akan melahirkan buku buku atau skripsi dari kemahasiswaan ini yang bisa di nikmati oleh masyarakat sebagai pedoman yang baik. (zul)