Beredar Video Mesum, Wali Nagari Paninjauan Didemo Warga

SOLOK (Surya24.com) - Kepala Desa (Wali Nagari) Paninjauan, Kabupaten Solok, Sumatera Barat, berinisial DI, didemo warganya karena melakukan perbuatan asusila. Aksi asusila yang terekam video itu beredar di kalangan masyarakat.

Tokoh masyarakat Paninjauan, Jamanir Imam Marajo mewakili masyarakat meminta Walinagari tersebut untuk mengundurkan diri. Dia mengatakan bahwa perbuatan itu tidak di ridoi oleh Allah dan tidak disukai oleh ummat manusia.

Sementara itu Camat X Koto Riswandi mengatakan akan meneruskan permasalahan ini kepada Bupati Solok. " Semuanya berproses, kami harap agar warga tetap sabar sampai proses ini selesai, "katanya saat menanggapi aksi warga yang berdemo.

Kapolres Solok Kota AKBP Ferry Suwandi, menyebutkan aksi demo dilakukan di kantor wali nagari, Selasa (24/5). Massa berjumlah sekitar 100 orang dan membawa spanduk tuntutan.

"Masyarakat melihat bahwa ini merupakan wali nagari yang seharusnya jadi panutan tapi malah berbuat asusila," kata Ferry saat dihubungi, Rabu (25/5).

Ia mengungkapkan warga geram dan meminta wali nagari untuk mengundurkan diri dari jabatannya. Apalagi informasinya perempuan di dalam video masih memiliki hubungan saudara.

"Jadi kejadian (di video) sudah lama, tahun 2019. Warga tahu karena ada rekaman, tapi tidak tersebar di media sosial. Beredar dari mulut ke mulut. Kabarnya si perempuan masih ada kaitannya, keponakan kalau enggak salah," jelasnya.

Ferry tidak mengetahui persis video mesum yang diketahui warga tersebut. Pihaknya yang mendatangi lokasi aksi demo, langsung membawa wali nagari.(basa)