Rumah Petani di Desa Pangkalan Tampoi Ludes Dilalap Sijago Merah

Satu unit rumah di Desa Pangkalan Tampoi terbakar

Pelalawan (Surya24.com) -Satu unit rumah di Desa Pangkalan Tampoi Kecamatan Kerumutan Kabupaten Pelalawan ludes terbakar, peristiwa terjadi pada Rabu (25/3/2020) sekitar jam 04.30 Wib.

Kali ini Musibah tersebut menimpa Caman (65), yang merupakan seorang petani kebun sawit di Desa Pangkalan Tampoi Rt 003/Rw 001 Dusun Pangkalan Tampoi, Kobaran api dirumah pria tiga anak yang berdinding papan tersebut sulit untuk dipadamkan, sehingga api leluasa melahap seluruh bangunan.

Upaya masyarakat sekitar membantu pemadaman dengan alat seadanya tak mampu menghentikan amukan sijago merah tersebut, sehingga harta, benda korban tidak bisa terselamatkan.

Salah seorang saksi mata, Meri (33) yang merupakan salah seorang anak korban mengatakan melihat api berawal dari atas dengan begitu cepat membesar.

"Saya melihat api itu datang dari atas bang, api nya begitu cepat membesar sehingga kami tidak sempat berbuat apa apa," ucapnya.

Saksi lainnya, Rogaya (38), Kepala Desa Pangkalan Tampoi, juga tetangga korban membenarkan musibah yang menimpa warganya tersebut. 

" Iya tadi malam ada kebakaran Rumah warga kami sekitar pukul 04.30 wib, kami bersama masyarakat sekitar bahu membahu mengupayakan pemadaman dengan alat seadanya, karena rumah terbuat dari kayu api sangat cepat membesar,  sehingga tidak ada satu pun harta benda korban yang bisa terselamatkan," ucap Kades.

Kapolsek Kerumutan Iptu Fajri Sentosa SH. MH ketika dikonfirmasi melalui telfon celulernya juga membenarkan musibah kebakaran yang menimpa warga Desa Pangkalan Tampoi.

" Betul, tadi ada laporan masuk dari kepala desa, bahwa ada rumah warga di Desa Pangkalan Tampoi kebakaran," pungkasnya.(nwr/jon)