Bupati Rohil Bagikan Ratusan Paket Sembako Dan Daging Qurban Untuk Masyarakat

BAGANSIAPIAPI (Surya24.com) - Momen  Idul Adha 1444 Hijriyah Tahun 2023, Bupati Rokan Hilir, Afrizal Sintong SIP membagikan ratusan paket Sembako diperuntukan bagi masyarakat berprofesi tukang becak, gerobak dan wartawan, Kamis (29/6/2023). 

Penyerahan paket sembako di Gedung Misran Rais oleh Bupati didampingi Ketua PKK Sanimar Afrizal, Sekda Rohil H Fauzi Efrizal, Basznas Rohil dan kepala OPD di lingkungan Pemkab Rohil. 

" Bari ini Pemerintah Daerah bersama Baznas Rohil berkesempatan membagikan 200 paket sembako kepada masyarakat, " ucap Bupati Rohil, Afrizal Sintong. 

Sembako yang dibagikan Bupati, beras minyak goreng. Dan daging gewan kurban  dari keluarga besar Afrizal Sintong SIP serta Ketua PKK Sanimar Afrizal. 

" Kami menyembelih dua ekor sapi, kami sediakan dari keluarga besar saya dan istri. Jadi ada 200 paket sembako dari Baznas dan 200 paket daging qurban dari kami," jelas Afrizal Sintong. 

Afrizal Sintong mengajak masyarakat Rohil agar bersama-sama mendoakan seluruh jamaah haji asal Rohil yang tengah menjalankan ibadah haji di tanah suci senantiasa sehat wal afiat. 

" Mari kita doakan agar seluruh jamaah haji kita diberikan kesehatan, keselamatan sampai nantinya kembali ke tanah air dari menjalankan ibadah haji di tanah suci," ujarnya.(Hy)